gambar

gambar
mobil impian gw

Minggu, 29 Mei 2011

Cerita tanpa judul


Hari ini adalah hari pertama masuk sekolah. Liana sang kakak dan Lionel sang adik, bergegas-gegas pergi ke sekolah. “ Ibu, aku dan adik pergi ke sekolah dulu ya.. “, ujar Liana. “ Iya, nak. “, jawab ibu. Mereka pergi ke sekolah dengan mengemudi kendaraannya sendiri. Pastinya Liana yang menyetir mobil. Mobil Liana adalah Jaguar yang berwana hitam campur putih. Oya, Liana sekarang duduk di kelas 3 SMA. Dan Lionel kelas  2 SMP. Mereka semua sudah remaja. Tetapi, mereka itu manja! Mereka bersekolah di Bording Academi School ( BAS ). Mereka mengikuti kegiatan yang seadanya dan mengikuti 2 ekstrakulikuler ( ekskul). Liana mengikuti basket dan dance sementara Lionel mengikuti biola dan dance. Mereka mengikuti kegiatan itu dengan rutin. Jika 1 kali tidak hadir mereka akan dikeluarkan dari ekskul. Ya, kecuali ada alsan karena sakit. Memang bigitulah sekolah BAS.
            Pagi-pagi sekali Liana dan Lionel telah datang. Mereka disambut oleh The Twins, yaitu, Rissa dan Rinna. Mereka memang bukan seumuran, tetapi, mereka wajahnya sangat mirip. Rissa di kelas 3 SMA, sedangkan Rinna di kelas 2 SMP. Rissa dan Rinna memang anak yang pengadu. Tetapi, Liana dan Lionel tetap saja sabar menerima apa yang mereka hadapi.
            Sesampai di kelas, Liana menaruh tasnya dan berkumpul dengan geng nya. Nama geng nya adalah Rock’in Girls. Ya, memang namanya terlalu berlebihan. Rissa yang mengikuti Liana dari belakan langsung berterian dan berkata “ Mrs. Y, mereka tidak mau mengajak aku bermain!”. “ Bohong! Kita mau mengajak kamu bermain! “, jawab Jeny. “ Sudah sudah. Kalian saja dari pagi sudah cari rebut! Sekarang semuanya bubar dari kelas! “, jawab Mrs. Y.
            Sesampai di kelas, Lionel langsung menaruh tasnya dan langsung keluar dari kelas. Diluar kelas, Lionel hanya duduk di bangku yang panjang. Lionel bukan tidak mempunyai teman, tetapi temannya pada belum datang. Hihihii….. Rinna pun selalu mendekati Lionel kemana Lionel pegi. Saat Lionel masuk kelas, “ Rinna, jangan ikutin aku mulu! Masih banyak orang yang kamu bisa ikutin, tahu! “ Rinna menjawab “ Hey! Terserah aku dong! Emang kamu siapa? “ Tiba-tiba Mr. G berdiri dari bangku dan berkata “ Hey kalian! Kenapa sih kalian selalu ribut kayak gini? Saya tidak mau ada keributan di kelas lagi. Sekarang semuanya keluar! “
            Bel sekolah berbunyi. Tanda pulang sekolah bagi yang tidak mengikuti ekskul dan pergi ke kelas lain bagi yang mengikuti ekskul. Tentunya, Liana dan Lionel mengiukuti ekskul. Ekskul dance pastinya. Mungkin cerita ini berakhir sampai di sini.
Mau tahu kelanjutan cerita ini? Ayo beli lembaran tanpa judul ini!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar